Rukun Iman dan Islam
Rukun Iman dan Rukun Islam
Rukun iman dan rukun Islam - Adalah sesuatu yang wajib bagi kaum muslimin dan muslimat untuk mempelajari dan menghafal rukun iman dan rukun Islam kemudian mengamalkannya.

Berikut ini AQIDAH ISLAM akan memuat artikel yang membahas sekelumit tentang Rukun Iman dan Rukun Islam serta penjelasannya.


RUKUN IMAN
Rukun Iman Ada Enam yaitu :
  1. Beriman kepada Allah
  2. Iman kepada Malaikat-malaikat-Nya
  3. Iman kepada Kitab-kitab Allah
  4. Iman kepada Rasul-Nya
  5. Iman pada hari akhir
  6. Iman kepada Qada dan Qadar dari Allah swt.
Penjelasan Rukun Iman 

Makna Iman - Yang dimaksud Iman di sini ialah, meyakini dalam hati dan membenarkan kepada segala ajaran yang di bawa oleh Nabi Muhammad saw. dari Allah swt. Keimanan kepada Allah ada beberapa derajat atau tingkatan, seperti:

  • Arti Taklid yaitu, percaya kepada Allah berdasarkan perkataan orang lain, tidak mengetahui dalil-dalilnya sebagaimana yang diterangkan dalam 'Aqaid Iman yang dua puluh sifat itu. Bagi setiap mukmin di wajibkan mengetahui 'Aqaid Iman berikut dalil-dalil yang menunjukkan adanya Allah dan sifat-sifat-Nya, sehingga dapat mencapai kepada derajat iman yang nomor dua.
  • Iman berdasarkan ilmu yaitu, mengetahui 'aqaid iman berikut dalil-dalil yang dua puluh sifat itu.
  • Iman 'Iyan yaitu, keimanan orang-orang yang ma'rifat (mengenal Allah) sehingga hatinya selalu ingat kepada Allah dan merasa dilihat olehnya kemana dan dimana pun dia berada. Tingkatan iman ini disebut: Iman Yakin dan muraqabah.
  • Dan lain-lainnya yang lebih tinggi dari itu yaitu, keimanan para Nabi dan para wali Allah.
Adapun Malaikat adalah Makhluk Allah yang halus sebangsa cahaya, bukan laki-laki atau perempuan, tidak beribu atau berbapak, tidak makan dan tidak minum atau tidur, selamanya beribadah kepada Allah.

Percaya kepada kitab Allah yaitu: bahwa Allah telah menurunkan kitab-Nya melalui para Rasul-Nya untuk dijadikan pedoman hidup oleh seluruh manusia. Semua kitab Allah itu ada 104 buah, yang wajib diketahui nama-namanya hanya empat kitab, yaitu:
  1. Kitab Zabur diturunkan kepada Nabi Daud as
  2. Kitab Taurat diturunkan kepada Nabi Nabi Musa as
  3. Kitab Injil diturunkan kepada Nabi Isa as
  4. Kitab Al-Qur'an diturunkan kepada Nabi Muhammad saw.
Percaya kepada Rasulullah, dia adalah laki-laki yang diberi wahyu oleh Allah untuk disampaikan kepada umatnya agar di jadikan pedoman hidup untuk beribadat kepada Allah. Dalam Islam semua Rasul itu ada 314 atau 315 orang, yang wajib diketahui nama-namanya ada 25 Rasul.

Percaya kepada hari kiamat yaitu, percaya bahwa kehidupan dunia ini tidak kekal, nanti ada penghabisannya yaitu hari ketika seluruh alam ini hancur. kemudian diikuti hari akhirat, yaitu hari (kehidupan baru) dimana seluruh manusia ini akan dihidupkan kembali guna menerima seluruh pembalasan amal perbuatannya waktu hidup di dunia. Hari akhirat adalah hari yang kekal, tidak ada ujungnya.

Percaya kepada takdir Allah, yaitu mengitikadkan bahwa sebelum Allah menciptakan dunia berikut seluruh manusia ini, Dia telah membuat ketentuan untuk hidup, mati, kaya, miskin, sakit, umur, dan lain-lainnya yaitu yang disebut Qadha Allah.

Kemudian sekarang kita hidup di dunia, untuk memenuhi ketentuan Allah pada zaman azali sedangkan keadaan sekarang ini disebut Takdir Allah. Baik dan buruknya nasib kita atas ketentuan Allah. Hanya kita wajib berikhtiar sebab berakal.




Rukun Islam itu ada lima perkara, yaitu:
  1. Bersaksi bahwa tiada Tuhan melainkan Allah dan sesungguhnya Muhammad itu utusan Allah
  2. Mengerjakan shalat 5 Waktu
  3. Mengeluarkan zakat
  4. Puasa  pada bulan Ramadhan
  5. Menunaikan ibadah haji bagi orang yang mampu mengadakan perjalanan ke Baitullah.  
Penjelasan Rukun Islam
  1. Lima perkara tersebut adalah tiang agama islam, disamping itu masih banyak lagi hukum islam sebagai cabang dan rantingnya.
  2. Arti Islam menurut bahasa ialah : patuh, tunduk. Sedangkan menurut istilah, ialah : Mematuhi (tunduk) atas semua hukum syara'.
  3. Kewajiban orang mukmin ialah, mengitikadkan bahwa Allah adalah Zat Yang Mahaesa, Tunggal, tiada berserikat dengan yang lainnya, yang Maha Sempurna dan Maha Suci dari segala macam sifat kekurangan. Dan mengitikadkan, bahwa Nabi Muhammad saw. adalah manusia yang termulia, yang baik segala tingkah lakunya dan ucapannya, lahir maupun batinnya juga dijadikan oleh Allah sebagai contoh teladan bagi seluruh umatnya yang takwa kepada Allah.
  4. Setiap orang yang membaca dua kalimah syahadat di sebut muslim, walaupun belum mengerjakan rukun Islam yang lainnya, hanya belum benar keislamannya.
Demikian Artikel "Rukun iman dan rukun Islam serta penjelasannya" ini. semoga dapat bermanfaat dunia akhirat.

Posting Komentar Blogger Disqus

 
Top